Breaking News

Dimutasi dari Kepri, Brigjend Pol Didi Haryono Jabat Kapolda KalBar


BERLIANNEWS, BATAM : Berdasarkan Surat Telegram Kapolri Nomor ST/2750/XI/2017, ST/2754/XI/2017, ST/2756/XI/2017 Tanggal 16 November 2017, Brigjen Pol. Didi Haryono, yang sebelumnya menjabat sebagai Wakapolda Kepri, kini mengemban tanggung jawab baru dengan jabatan sebagai Kapolda Kalimantan Barat (Kalbar).

Sementara Posisi Wakapolda Kepri saat ini diserahkan kepada Brigjen Pol.Yan Fitri yang sebelumnya menjabat sebagai Karo Multimedia Divhumas Polri.

Upacara serah terima jabatan (Sertijab) kepada Wakil Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia Daerah (Wakapolda) Kepulauan Riau sendiri dilakukan di lapangan Mapolda Kepri, Selasa (28/11/2017) pagi.

Kapolda Kepri Irjen Pol. Sam Budigusdian, dalam sambutannya, mengucapkan terimakasih atas pengabdian yang diberikan oleh Wakapolda sebelumnya Brigjen Pol. Didi Haryono selama bertugas di Polda Kepri.

“Selamat bertugas di tempat yang baru dan semoga bisa terus bersinergi,” Ujar Sambudi.

Sam juga mengucapkan selamat datang kembali kepada Brigjen Pol. Yan Fitri Halimansyah sebagai Wakapolda Kepri yang juga telah mengemban jabatan yang sama pasa tahun 2016 lalu.

“Semoga bisa terus bersinergi dan terus menjalin kerja sama yang baik,” Pungkasnya.

Setelah pelaksanaan Sertijab Wakapolda Kepri, acara kemudian dilanjutkan di Gedung Lancang Kuning untuk melaksanakan Sertijab Diresnarkoba, Direskrimum, Kapolres Bintan dan Kapolres Natuna. (Jefry)